BBS.COM | TANGERANG – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Tangerang sedang mempersiapkan pendirian panti rehabilitasi. Khusus bagi para pengguna narkotika, dengan dukungan penuh dari Bupati Tangerang. Langkah ini mencerminkan keseriusan pemerintah daerah dalam memerangi penyalahgunaan narkoba. Minggu (16/11/2025)
Kepala BNK Tangerang, Dedy Sutardi, menyampaikan bahwa rencana pendirian panti rehabilitasi sudah mendapatkan persetujuan dari Bupati. Dan akan segera diwujudkan. Panti rehabilitasi ini akan berlokasi di Jayanti. Yang dipilih karena lokasinya yang strategis untuk menjangkau pengguna narkoba. Diseluruh pelosok Kabupaten Tangerang.
Panti rehabilitasi ini nantinya akan menjadi tempat rehabilitasi tingkat kabupaten, yang menawarkan penanganan secara komprehensif dan terpadu. Proses rehabilitasi dimulai dengan asesmen mendalam yang dilakukan oleh tim asesmen terpadu. Yang terdiri dari berbagai pihak. Termasuk kejaksaan, kepolisian, dan tenaga medis. Berdasarkan hasil asesmen ini, jenis rehabilitasi. Yang tepat akan disesuaikan dengan kebutuhan individu.
Dedy menambahkan, pendirian panti ini diharapkan menjadi solusi konkret. Bagi para pengguna narkoba yang ingin keluar dari jerat narkotika. Dengan langkah ini, BNK Tangerang juga menunjukkan komitmennya dalam menyelamatkan generasi muda dari bahaya penyalahgunaan narkoba. (**)

